WEB dan Manfaat nya “Web Content”

Konten pada Web merupakan segala sesuatu yang ada dalam suatu web yang berupa gambar, tulisan, animasi , video, audia visual dan masih banyak lagi. Untuk seorang Web Developer , konten adalah hal penting untuk merancang Web yang sesuai dengan tujuan untuk siapa dan untuk apa Web yang akan dibuatnya, apakah untuk user yang umurnya dewasa atau semua umur. Konten juga hal yang sangat diperhatikan dalam penentuan design yang cocok untuk memperindah suatu web.
Dalam makalah ini, saya akan membahas beberapa hal yang berhubungan dengan “Web Content”, yaitu :
1.      Media dan Standar
2.      Model Generative
3.      Bahasa dan Keberagaman Budaya
4.      Model Retorika Web
5.      Web Annotations

  • ·        Media dan Standar

Media merupakan suatu wadah atau sarana dalam menyampaikan suatu informasi dari pengirim kepada penerima.Media adalah segala bentuk dan saluran yang dapat digunakan dalam suatu proses penyajian informasi. Di jaman era modern saat ini banyak jenis-jenis media yang tersebar luas yang bermanfaat untuk masyarakat seperti media sosial, media informasi, dan masih banyak lagi. Dan lalu, Standar merupakan ketentuan atau karakteristik teknis tentang suatu kegiatan atau hasil kegiatan, yang dirumuskan dan disepakati bersama oleh pihak-pihak yang berkepentingan sebagai acuan baku bagi kegiatan dan transaksi yang mereka lakukan.

  • ·        Generative Models

Generative models dan Discriminative models adalah dua model yang secara general dikenal di dunia pattern recognition. Biasanya setiap metode dapat dikategorikan ke dalam salah satu atau kedua model tersebut (dalam kasus hybrid methods). Perbedaan mencolok antara keduanya adalah, Generative models mengasumsikan bahwa pembentukan setiap pattern di atur oleh set parameters.


  • ·        Bahasa Keberagaman Budaya

Bahasa Indonesia merupakan bahasa resmi yang digunakan Republik Indonesia sebuah negara yang luas dengan hamparan pulau-pulau besar dan kecil dalam tatanan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Walaupun Indonesia memiliki banyak suku dan budaya, Bahasa Indonesia tetap menjadi bahasa nomor satu dalam segala hal termasuk dalam pembuatan web.
Keragaman Budaya Keragaman Budaya adalah macam-macam tingkah laku, ciri, atau kebiasaan yang ada pada masyarakat atau budaya di wilayah tertentu atau dunia dalam arti yang lebih luas. Wilayah Indonesia yang sangat luas terbentang dari Sabang sampai Merauke memiliki keragaman budaya yang sangat luar biasa. Setidak nya terdapat 489 suku bangsa yang terdapat di Negara Kesatuan Republik Indonesia.

  • ·        Model Retorika Web

Retorika berarti mempunyai keinginan untuk berbicara baik secara umum maupun khusus, yang dapat dilakukan dalam beberapa kelompok untuk mencapai suatu tujuan tertentu ( misalnya memberikan informasi data atau memberikan informasi). Oleh karena itu pembicaraan adalah suatu kemampuan khusus manusia. Untuk menyampaikan jalan pikirannya kepada orang lain. Dalam pembuatan konten sebuah web, hal ini sangat diperhatikan untuk membuat sebuah web benar-benar memberikan informasi yang baik dan mudah dipahami para user.Dan juga retorika adalah sebuah seni berkomunikasi efektif dengan wicara. Retorika merujuk pada suatu teknik pemakaian bahasa sebagai seni, yang didasarkan pada suatu pengetahuan yang tersusun baik.

  • ·        Web Annotations

Web Annotations merupakan penggabungan dari beberapa tampilan web seperti Tagging dan Rich Snappet, berikut penjelasannya secara singkat :
a.       Tagging adalah kata yang belum lama dilahirkan. Dahulu sebelum ada tagging, dunia informasi yang ada di internet berserakan dan tidak tersusun berdasarkan kategorinya.

b.      Rich snippet adalah tampilan hasil pencarian yang di-markup sehingga terlihat lebih menarik. Rich snippet sama sekali tidak mempengaruhi peringkat, hanya membantu pengguna Google untuk memilih sebuah hasil dengan informasi yang anda berikan. Rich snippet ini membuat hasil pencarian untuk blog anda tampak berbeda sehingga bisa menaikkan tingkat klik yang anda peroleh.

Banyak hal yang perlu diketahui para calon Web Developer seperti hal-hal diatas untuk membuat suatu konten yang bermanfaat dan juga dipahami oleh user.

Sumber:
Ø  Wikipedia.com

Ø  https://dhozkiii24.wordpress.com/2013/08/26/penjelasan-web-content-media-standar-generative-model-model-retorika-di-web/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

DAMPAK NEGATIF DAN POSITIF BAHASA INGGRIS Di INDONESIA

Sejarah Logo Nike